BAUBAU, SATULIS.COM – Wakil Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse punya cara pandang tersendiri untuk mengatasi persoalan-persoalan sosial di beberapa kawasan di kota ini. Salah satunya di Kanakea, Kelurahan Nganganaumala yang diwacanakannya sebagai kawasan segi tiga ekonomi kreatif.
Dirilis Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Baubau, H. Idrus Taufiq Saidi, S.Kom.Msi bahwa wacana ini digagas pemerintahan Tampil Manis mengingat Kanakea menjadi kawasan strategis untuk menjadi penggerak ekonomi kreatif berdasar pada inkubator ekonoi di kota ini.
“Di Kanakea ini banyak pelaku ekonomi perkotaan, pemuda Kanakea bisa menggagas lahirnya Kawasan Segi Tiga Ekraf. Insha Allah ke depan Kanakea akan lebih produktif, dapat meningkatkan percepatan kesejahteraan warga Kanakea itu sendiri dan Kota Baubau pada umumnya,” ujar Monianse saat mengukuhkan kepengurusan Organisasi Kepemudaan “Pekalape Baubau”. Ujar La Ode Ahmad Monianse 4 November kemarin
Pekalape Baubau merpakan akronim dari “Pemuda Kanakea Lentera Pembaharu Baubau”, dipimpin ketua umumnya Arif Budianto Gafoer, dibentuk bertujuan menjaga kondusifitas dan kkedamaian wilayah sekaligus menghilangkan persepsi negatif terhadap kampung tua di Kota Baubau ini melalui kegiatan positif di organisasi .
Pelantikan dan pengukuhan pengurus Pekalape Baubau yang beranggotakan 40 orang dihadiri langsung Ketua DPRD Baubau, H. Kamil Adi Karim, anggota Forkompimda dan beberapa pimpinan kelembagaan di kota ini. (Adm)