KOLAKA, SATULIS.COM – Pundi-pundi mendali Kabupaten Buton terus bertambah. Cabang Olahraga (Cabor) Atletik kembali menyumbangkan dua medali sekaligus pada nomor yang sama, yakni lari 5.000 meter putri.
Dua medali yang disumbangkan, masing-masing perak oleh pelari atas nama Jayani (16) dan medali perunggu oleh Erin Widya Mahmud (17). Untuk medali emas direbut pelari asal Kota Kendari.
“Hanya berbeda beberapa detik saja. Jadi persaingan dinomor 5.000 meter putri ini sangat ketat. Kedua atlet kita sudah berupaya semaksimal mengeluarkan potensinya, dan hasilnya kita meraih dua medali,” kata Sekretaris 1 PASI Buton, Hasyim Ali.
Menurut dia, Kabupaten Buton banyak memiliki bibit atlet, khususnya untuk atletik di Buton. Olehnya ke depan, dia berharap pemerintah daerah dapat mengembangkan potensi itu.
“Seperti atlet yang juara 2 dan 3 di nomor ini. Sedari awal kita tidak unggulkan. Namun ternyata dengan usaha yang kuat mereka mampu memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi Sulawesi Tenggara,” imbuhnya. (Adm)
Peliput/editor : Gunardih Eshaya