Jumat, November 22, 2024

PAW Iis Elianti di Lantik

PASARWAJO, SATULIS.COM – DPRD Kabupaten Buton, Kamis (31/1) akhirnya menggelar tapat paripurna dalam rangka peresmian pengangkatan pengganti antar waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Buton sisa masa bhakti 2014-2019.

Paripurna PAW Iis Elianti Umar Samiun oleh Yolandy Sasriyanti Rahimi SE, dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kabupaten Buton, La Ode Rafiun dan dihadiri oleh wakil bupati Buton, Iis Elianti.

Sekwan, Harsila yang didaulat membacakan putusan Gubernur Sultra, Ali Mazi mengatakan, pelaksanaan pelantikan Yolandy Sasriyanti berdasarkan SK Gubernur nomor : 118 tahun 2019.

Yolandy Sasriyanti saat diambil sumpahnya oleh Ketua DPRD Buton, Ld Rafiun

Iis Elianti, harus meninggalkan jabatannya sebagai anggota DPRD Buton dari Fraksi PAN. Sebab, ia terpilih sebagai Wakil Bupati Buton mendampingi Bupati Buton, La Bakry sisa masa jabatan periode 2017-2022.

Sedangkan Yolandy Sasrianti Rahim, merupakan Wakil Sekretaris Dewan Peimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Buton, yang juga mantan calon anggota DPRD pada Pilcaleg 2014 lalu.

Usai pelantikan, ketua DPRD Buton, Rafiun mengungkapkan, penunjukkan Yolandi sebagai pengganti Iis Elianti sesuai dengan peraturan perundang-undangan, lantaran sudah disetujui oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN. Kemudian sudah diusulkan oleh KPU Buton.

“DPRD hanya meneruskan ke Bupati sesuai dengan tahapan peraturan perundang-undangan dan Bupati meneruskan ke gubernur, dan gubernur telah mengeluarkan surat keputusannya (SK) sehingga mau tidak mau harus tetap dilakukan pelantikan,” kata Rafiun yang juga ketua DPD PAN Buton. (Adm)

Baca Juga :  Pilwabup Buton, Iis Elianti Menang Telak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles