SATULIS.COM, BUTON – Setelah melalui sejumlah tahapan, panitia pemilihan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Boneatiro, Kecamatan Kapontori, Kabupaten Buton, akhirnya dilaksanakan, Sabtu (7/9/2019).
Ketua panitia penyelenggara pemilihan anggota BPD Desa Boneatiro masa Bakti 2019-2025, Kurniawan SE mengatakan, setelah melakukan verifikasi berkas, tercatat 17 calon yang lolos untuk mengikuti tahap selanjutnya. 13 orang laki-laki, dan sisanya empat orang keterwakilan perempuan.
“Kami menghimbau kepada para calon dan seluruh lapisan masyarakat Desa Boneatiro, mohon kira menjaga keamanan supaya pemilihan ini bisa berjalan dengan lancar,” himbau Kurniawan.
Pantau Suryakepton.com, pemilihan anggota BPD Desa Boneatiro berlangsung terbuka dan dilaksanakan di Baruga Desa Boneatiro, mulai pukul 07.19 – 13.00 WITA. Proses pemungutan suara berlangsung kondusif. Meski begitu, sempat terjadi perselisihan antar kubu calon anggota BPD yang memprotes tempat tinggal pemilih.
Perhitungan suara mulai dilakukan pukul 14.00 Wita. Hasilnya, terpilih tujuh nama yang menjadi anggota BPD Desa Boneatiro masa bakti 2019/2025, sekaligus mewakili tiga dusun. Terpilihnya tujuh nama tersebut akan dituangkan dalam berita acara. (Adm)
Berikut 7 nama yang terpilih menjadi anggota BPD Desa Boneatiro periode 2019/2025 berdasarkan perolehan suara tertinggi :
1. Amrun
2. Sadarima
3. Hayari.,S.Pd
4. La Hawa
5. Hendriarto.,SE
6. Kamaludin.,A.Ma.Pely
7. Erfina
Peliput : Anur Sadin