Jumat, November 22, 2024

Hari Terakhir 2019, Gubernur Ali Mazi Sidak RS Bahteramas

SURYASULTRA.COM, KENDARI – Rumah Sakit Bahteramas yang dibangun masa pemerintahan H. Nur Alam dan merupakan kebanggaan Sulawesi Tenggara, memiliki sarana prasarana dan fasilitas sangat baik, modern, dan SDM yang cukup profesional.

Gubernur Ali Mazi ketika melaksanakan sidak dihari terakhir tahun 2019, Selasa (31/12/2019) diterima oleh Wadir Perencanaan, Kasmar dan Dewan Pengawas, Asnan La Amba dan Abu Hasan.

Gubernur merasa terkejut dan kaget melihat langsung RS. Bahteramas dengan kondisi sebagian bangunan tidak terawat dengan baik.

“Kasihan rumah sakit begitu megah dan andalan Sultra kok kotor dan jorok. Udah, ganti aja cleaning servicenya”, ungkap Gubernur Ali Mazi.

Gubernur kemudian meninjau beberapa fasilitas dan sarana bangunan lainnya. Ia berharap agar rumah sakit tetap dijaga dan dipelihara dengan baik karena masyarakat Sultra sangat mengharapkan ketika masuk ke Rumah Sakit Bahteramas inginkan pulang dalam kondisi sehat.

Oleh karena itu, dibutuhkan pelayanan yang prima terhadap pasien, optimalkan kebersihan (jangan kotor dan jorok) serta SDM yang profesional. Usai RS. Bahtermas, Gubernur kemudian melanjutkan sidak ke OPD. (Adm)

Baca Juga :  PWI Sultra Gagas Pembentukan Koperasi Warta Mandiri Sejahtera

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles