Sabtu, Oktober 26, 2024

Picu Konflik Internal, HMI Baubau Ancam Polisikan Assisten I Pemkot Baubau

SATULIS.COM, BAUBAU – Sejumlah kader HMI Cabang Kota Baubau dari Komisariat Sospol Unidayan melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Walikota Baubau, Jumat (21/02/2020).

Masa aksi mendesak Assisten I Kota Baubau, Rahmat Tuta agar segera menyebut nama kader HMI yang diduga telah menerima uang atas kasus kekerasan kepada kader HMI yang dilakukan sekelompok Satpol PP saat Gerak Jalan Indah (GJI) Agustus tahun lalu.

Mardin Kadir, selaku Ketua Komisariat Sospol Unidayan menyatakan asisten satu Kota Baubau diduga menjadi penyebab yang memicu konflik di kubu internal organisasi HMI kota Baubau. Itu berdasarkan pernyataannya yang disampaikan kepada seorang kader HMI beberapa waktu lalu.

“Kami anggap Asisten satu Kota Baubau telah menyebarkan isu hoax sehingga terjadi perpecahan kepada HMI cabang Baubau. Saat ini setiap anggota kader HMI kisruh dengan adanya tuduhan tersebut. Untuk itu kami meminta Rahmat Tuta melakukan konfirmasi secara jelas tentang kata aman apa yang dimaksud,” jelasnya.

Dalam pernyataannya, Rahmat Tuta menggiring opini bahwa oknum HMI cabang Baubau telah menerima sejumlah uang untuk menyelesaikan proses hukum kasus kekerasan yang dilakukan anggotanya pada saat dirinya menjabat sebagai Kasatpol PP kota Baubau.

Selain itu, Rahmat Tuta juga tidak menyebutkan oknum secara jelas bahwa siapa yang dituding telah menerima dana untuk menutupi kasus kekerasan tersebut.

Disisi lain, kader juga menganggap pengurus HMI cabang Baubau terkesan kurang agresif dalam penanganan kasus dan membiarkan berkas perkara berlarut-larut di ranah Kejaksaan.

“Jika Asisten satu tidak mengklarifikasi hal ini secara bersih maka kami secara kelembagaan melalui Komisariat Sospol Unidayan akan segera mengambil langkah hukum untuk melaporkan hal ini ke pihak kepolisian,” tegasnya.

Baca Juga :  Walikota Baubau Raih Penghargaan Dari Kementerian Pertanian

Untuk itu, Komisariat Sospol Unidayan mengambil sikap untuk terus mempressure dan mengawal jalannya proses terkait persoalan ini, sebagai bentuk kecintaan kami pada lembaga. (Adm)

Peliput : Cahya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles