Senin, November 25, 2024

Golkar Baubau Belum Tentukan Sikap

SATULIS.COM, BAUBAU– Ketua DPD II Golkar Kota Baubau, H Zahari belum menentukan sikap terkait siapa calon ketua DPD I Golkar Sultra yang akan diusung dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-X Golkar Sultra, 11 Maret 2020 mendatang

“Saya belum menentukan sikap dan pilihan. Semua kader golkar yang maju punya potensi dan merupakan kader terbaik golkar Sultra,” jelas H Zahari, Rabu (04/03/2020) via handphonenya.

Pria yang akrab disapa H Bobi ini menambahkan, kader-kader yang telah mengambil formulir pendaftaran calon Ketua DPD I Golkar Sultra, semisal La Bakri Bupati Buton, Arhawi Bupati Wakatobi, Surunuddin Bupati Konsel dan nama-nama lainnya, memiliki potensi dan peluang yang sama.

“Tinggal kita melihat, mudah-mudahan satu dua hari ada putusan. Karena itukan (dukungan) tidak bisa sepihak kita tentukan. Harus kita bersama-sama degan penggurus (DPD II Golkar Baubau),” ungkap H Bobi.

Ketua DPRD Kota Baubau ini menambahkan, tugas sebagai ketua DPD I Golkar Sultra sangatlah berat. Dibutuhkan sosok dengan karakter kuat dan mampu menyatukan seluruh kader pada 17 Kabupaten/Kota se-Sultra. Terlebih posisi ketua DPD I Golkar Sultra akan menentukan Sultra lima tahun kedepan.

Ditanya apakah dia punya keinginan untuk maju sebagai calon ketua DPD I Golkar Sultra mengikuti jejak kader lain yang juga menjabat ketua DPD II, H Bobi mengatakan masih ingin fokus menata Kota Baubau.

“Belum punya niat untuk maju mencalonkan diri, sementara ini fokus di kota Baubau dulu,” singkatnya. (Adm)

peliput : Firman

Baca Juga :  Tak Terima di-DO, Enam Mahasiswa Ajukan Gugatan Perdata ke PN Kota Baubau

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles