Jumat, November 22, 2024

Turun di Pelabuhan Murhum, 768 Penumpang KM. Lambelu Bebas Gejala Covid-19

SATULIS.COM, Baubau – Ditengah maraknya issue wabah Covid-19 sebagai pandemi di seluruh negara, Sebanyak 768 penumpang kapal Pelni KM. Lambelu tiba dengan selamat di pelabuhan Murhum, kota Baubau, Senin (6/4/2020).

Kepala UPP Murhum kota Baubau, Pradidgo menyatakan secara keseluruhan penumpang yang diperkirakan turun saat ini melebihi prediksi awal. Pada awalnya perkiraan awal penumpang sekitar 368 penumpang, ternyata bertambah di pelabuhan selanjutnya.

“Kapal KM. Lambelu sebelumnya berangkat tanggal 3 April dari Nunukan dengan tujuan pelabuhan Balikpapan-pantoloan-Pare-Pare-Makassar sampai ke pelabuhan Baubau pada hari ini dan selanjutnya kapal akan ke Maumere,” jelasnya.

Secara keseluruhan penumpang yang turun sudah dilakukan proses pengamanan dan kroscek awal dengan berbekal kartu pengawasan kesehatan yang berisi data, alamat dan nomor telepon penumpang.

Setelah mengisi kartu kewaspadaan penumpang kemudian menuju ruang sterilisasi disinfektan sebelum memasuki terminal utama.

Proses selanjutnya penumpang yang turun diarahkan untuk mengukur suhu tubuh dengan menggunakan thermalgun/alat pengukur suhu tubuh otomatis.

Semua alamat penumpang yang sudah didata akan direkap oleh tim KKP sebagai rujukan data para penumpang dan diarahkan untuk melakukan karantina mandiri saat sampai ditempat tujuan.

“Semua penumpang yang turun sudah melalui pemeriksaan, semua penumpang dipastikan normal tanpa ada gejala yang dikhawatirkan. Kami jalankan sesuai SOP yang berlaku, karena penumpang bukan hanya berasal dari Baubau, ada juga penumpang asal Wakatobi, Muna dan kabupaten lainnya, jadi tidak benar kalau ada penumpang positif Covid-19 di pelayaran KM.Lambelu,” tegasnya.

Selain itu, tim pengamanan dan sterilisasi yang mengawal turunnya penumpang kapal KM.Lambelu pagi ini terdiri dari pasukan lengkap yakni Tim satgas covid-19 BPBD yang standby di bawah tangga kapal, ada pula tim KKP pelabuhan Murhum yang mendata rekap penumpang, tim UPP pelabuhan Murhum, tim Cabang Pelni Baubau, personil Kp3 Pelabuhan, Kapolres Baubau serta Dandim 1413/Buton yang ikut langsung memantau di lapangan. (Adm)

Baca Juga :  Bawaslu Baubau Prediksi Pelanggaran Pemilu Meningkat di Banding Pilwali

Peliput : Cahya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles