Jumat, November 22, 2024

Gelar Sosialisasi Kebangsaan di Wakatobi, Wakil Ketua MPR RI Tegaskan Pentingnya Kekuatan Ideologi Masyarakat

SATULIS.COM, Wakatobi – Wakil ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia (RI) Jazilul Fawaid, berharap masyarakat kabupaten Wakatobi harus memiliki kekuatan ideologi  kemasyarakatan dalam segala aspek pembagunan.

Hal tersebut di ungkapkan Jazilul Fawaid, saat menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan bersama Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), di Museum, Kecamatan Wangiwangi Selatan (Wangsel), Kelurahan Mandati III, Sabtu, (12/9/2020).

“Kegiatan itu adalah yang diamanahkan konsitusi untuk anggota MPR agar dilakukan sosialisasi 4 pilar penguatan terhadap pancasila Undang-undang Dasar (UUD) Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhineka Tunggal ika,” Ujarnya

Menurutnya, sebagai salah satu daerah yang masuk dalam 10 top destinasi wisata Nasional Wakatobi merupakan daerah yang Penting, untuk fokus pembangunan, sehingga Wakatobi, harus memiliki kekuatan ideologi masyarakat, terutama kekuatan masyarakatdalam hal ini sumber daya manusia (sdm) nya serta kebudayaan daerah itu dapat terjaga.

“Kalau tidak, nanti Wakatobi maju tapi masyarakat atau budayanya keropos. Ini penting, bahwa saya juga telah menyampaikan kepada Bupati Wakatobi untuk menguatkan solidaritas masyarakat di daerahnya,” tutupnya.

Sebagai informasi, dalam kegiatan sosialisasi itu dihadiri oleh sekira 300 orang lebih masyarakat daerah setempat yang berasal dari kelompok pemuda, tokoh masyarakat, organisasi/kelembagaan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Bupati Wakatobi dan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) kabupaten Wakatobi. (Adm)

Peliput : Arjuno

Baca Juga :  Tiga Orang di Sultra Positif Corona

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles