Jumat, November 22, 2024

Kafilah Busel Ikuti Pembukaan MTQ Ke-XXVIII Tingkat Sultra Tahun 2020 Secara Virtual.

SATULIS.COM, Buton Selatan – Pemerintah Kabupaten Buton Selatan (Busel) mengikuti Pembukaan MTQ ke-XXVIII Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Tahun 2020 secara Virtual,

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Sekertaris Daerah Drs. La Siambo, para asisten dan Kepala OPD Lingkup Busel dan Unsur Kementrian Agama Busel serta seluruh Kafilah.

Gubernur Sultra H. Ali Mazi, SH., saat membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXVIII Tingkat Sultra menyampaikan bahwa untuk pertama kalinya MTQ dilangsungkan secara virtual. Pembukaan dilaksanakan tepat pukul 13.30 WITA, tanggal 21 September 2020 siang ini, dari Ruang Merah Putih, Rumah Jabatan Gubernur Sultra.

MTQ Prov. Sultra tahun 2020 ini akan berlangsung mulai tanggal 21 sampai 25 September 2020, dengan tema “MTQ Virtual AMAN Covid-19 momentum membangun generasi Qur’ani”.

Busel mengutus 39 kafilah untuk mengikuti 7 kegiatan Lomba, seluruh kafilah sudah berada di Hotel Hing Amimah, dan siap mengikuti lomba dengan harapan semoga dapat meraih medali, kendati lomba secara virtual adalah pengalaman pertama mereka. (Adm)

Baca Juga :  67 CASN Busel Tak Lolos Berkas, BKPSDM Beri Ruang Sanggah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles