Jumat, November 22, 2024

Terparkir Dikolong Rumah Adat, Motor di Buteng Raib di Gasak Maling

SATULIS.COM, Buton Tengah – Kejahatan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) kini mulai terjadi di Kabupaten Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra), tepatnya di desa Napa, Kecamatan Mawasangka.

Kejadian itu menimpa seorang ibu bernama Sarfia (42) yang mengaku kaget saat mendapati motor yang biasa terparkir di bawah kolong rumah adat Kaompu yang bersebelahan dengan kediamannya mendadak hilang.

“Saya kaget waktu bangun pagi lihat motor itu sudah tidak ada. Padahal rencananya saya mau cuci,” ucap Sarfia saat di hubungi melalui sambungan telponnya, Rabu (23/09/2020).

Sebelum kehilangan, tepatnya pada Senin malam motor tersebut sempat di pakai oleh anaknya untuk menonton pertunjukan pentas seni ditaman Matanasoromba Mawasangka.

Namun, saat pulang sekitar jam 12 malam tepatnya pada hari Senin (21/09/2020) anaknya memarkir motor tersebut di tempat yang biasa terparkir (dibawah kolong rumah adat).

“Pas Selasa pagi saya lihat tidak adami itu motor kasian. Padahal itu motor bukan punyaku, tapi punya adiku yang dititip karena merantau di Tobelo,” kisahnya.

Atas kejadian itu, Sarfia (42) kemudian pada Rabu pagi tadi memasukan aduan ke Kepolisian Sektor (Kapolsek) Mawasangka untuk di lakukan penelusuran.

“Saya sudah masukan laporan ke polisi dan mereka berjanji akan membantu,” ungkapnya.

Adapun motor milik ibu Sarfia yang hilang berjenis Yamaha New Vixion warna abu abu hitam dengan nomor polisi DT 3003 IC. (Adm)

Peliput : Arwin

Baca Juga :  Polres Baubau Berhasil Amankan Puluhan Unit Motor Hasil Curanmor

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles