SATULIS. COM, Buton Tengah – Pelantikan 16 kepala desa terpilih yang di gelar serentak oleh pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal di laksanakan di pantai Kakaumele, tepatnya di Tanjung buaya, Kecamatan Mawasangka Timur (Mastim).
Dalam pelantikan yang rencananya akan digelar pada 28 Januari tersebut, menurut kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Armin SPd, sengaja di laksanakan di pantai sebagai upaya untuk memperkenalkan lokasi wisata baru yang ada di Buteng.
“Dipilih karena memang untuk memperkenalkan atau mempromosikan lokasi wisata baru yang ada di Buteng, ” ujar Armin saat di temui di kediamannya pagi tadi, Kamis (21/01/2021).
Namun dalam pelantikan nanti, tambahnya, akan berbeda dengan tahun sebelumnya seperti yang di gelar di taman Matanasoromba Mawasangka di tahun sebelumnya.
Dimana pada saat itu, dalam satu tenda semua para kepala desa yang dilantik dikumpul pada satu tempat, sekarang akan dibuat terpisah guna menghindari kerumunan.
“Nanti masing masing desa akan di buatkan stand dan rencananya stand yang disiapkan sebanyak 16 sesuai dengan jumlah kades yang akan dilantik, ” katanya.
“Hal ini kami lakukan guna menghindari kerumunan serta adanya cluster baru penyebaran covid-19. Intinya prokes juga menjadi perhatian Pemda, ” terangnya.
Sebelumnya Pemda Buteng melalui dinas PMD telah menggelar pesta demokrasi tingkat desa secara serentak pada 20 desember 2020 lalu yang diikuti 16 desa.
Berikut nama desa beserta kades yang terpilih yang ada di Buteng yakni,
- Kecamatan Mastim
Desa Lasori, Buradin, ST
Desa Inulu, La Ade, ST
Desa Bonemarambe, Salju, S.Pd
Desa Lagili, Tamsir, SE - Kecamatan Masteng
Desa Lanto, Muh. Suyuti, S.Sos - Kecamatan Mawasangka
Desa Wasilomta II, Abdul Kadir
Desa Dahiango, La Haba Yohanes - Kecamatan Talaga Raya
Desa Talaga II, Zuadin, S.Pd
Desa Talaga Besar, H. Ronaldin - Kecamatan Sangia Wambulu
Tolandona Matanaeo, Musba Doming - Kecaman Gu
Desa Walando, Mursidi, S.Pd
Desa Wakea-kea, Anton, S.Kom
Desa Wadiabero, Imran, S.Pdi
Desa Waliko, La Paria
Desa Rahia, La Midi, S.Pd - Kecamatan Lakudo
Desa Mone, Hamiru
Peliput : Arwin