Kamis, November 21, 2024

Siswa di Tiga Sekolah Terpapar Covid-19, Kadis Diknas Undang Kepsek se-Kota Baubau

SATULIS.COM, BAUBAU – Seolah tak mau kecolongan, Kepala Dinas Pendidikan Kota Baubau, La Ode Aswad langsung mengundang seluruh kepala sekolah se-Kota Baubau. Undangan yang bersifat penting tersebut guna membahas adanya beberapa siswa di tiga sekolah yang terindikasi terpapar Covid-19.

Salah satu point penting adalah setiap sekolah diwajibkan kembali memperketat protokol kesehatan. Hal itu guna memutus penyebaran virus Covid-19 agar tidak menjadi cluster baru. Apalagi, saat ini adanya varian Omicron yang kebanyakan penderitanya tanpa gejala.

“Menyiapkan kembali cuci tangan, hendstanitaizer, memastikan kembali jaga jarak saat proses belajar mengajar atau masih dalam lingkungan sekolah,” beber Aswad saat di temui di ruang kerjanya, Selasa (15/02/2022)

Ia menambahkan, setiap sekolah yang ada di Kota Baubau juga wajib menyiapkan alat kesehatan di Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Terutama masker cadangan. Para guru juga diminta agar siswa siswi di setiap sekolah agar selalu menjaga ketertiban. Meski didalam lingkungan sekolah, diimbau agar tidak menimbulkan kerumunan, apalagi sampai tidak mengenakan masker.

“Nah, saya sebagai kapala sekolah, saya undang semua kepala sekolah untuk menegakkan protokol kesehatan, jarak di atur, apel pagi juga di atur secara tertipb, masuknya secara tertib, mengurangi kerumunan, menyiapkan kembali cuci tangan, hendstanitaizer, termasuk cadangan masker apabila ada siswa siswi yang lupa membawa masker,” ungkapnya.

Penulis : Firman
Editor : Hariman

Baca Juga :  Labkesda Sultra Gelar Rapid Test Delapan Hari Berturut-turut. Total 859 Orang Diperiksa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles