Jumat, November 22, 2024

Rayakan Hardiknas, Pemkot Baubau Hadirkan Sekolah Jauh dari Pusat Kota

SATULIS.COM, BAUBAU – Momentum perayaan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh pada, Jumat (13/05/2022) di Kota Baubau sedikit berbeda. Jika sebelumnya, Pemkot selalu menghadirkan sekolah-sekolah yang ada di pusat Kota, kali ini sekolah yang jauh dari pusat Kota ikut dihadirkan untuk mengikuti upacara.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kota Baubau, La Ode Aswad. Berbeda dengan tahun sebelumnya upacara hari pendidikan kali, pihak Pemkot mengundang seluruh perwakilan sekolah yang letaknya jauh dari pusat Kota. Hal tersebut diputuskan saat pelaksanaan rapat internal Dinas Pendidikan.

“Jadi peserta yang hadir ini rata-rata semua dari luar, dari SD Gonda yang paling ujung yang perbatasan Kabupaten Buton dan kita Baubau. Kemudian di bagian wilayah utara SD Satu Batara Guru yang ada paling ujung di Palabusa. Kemudian bagian wilayah barat SD 14 Topa semuanya kita undang,” beber Aswad saat di wawancara sejumlah awak media usai menggelar upacara Hardiknas di halaman kantor Walikota Baubau, Jumat (13/05/2022).

“Nah, Hari pendidikan ini, kita undang mereka, untuk hadir bersama-sama, kita bawa mereka, supaya tahu kantor walikota ini, bahwa ternyata milik mereka juga, bukan berarti, kita kesampingkan juga tetapi ini dalam rangka bagai mana hardiknas ini bagian yang tidak terpisahkan bagi mereka,” sambungnya.

Ia juga menuturkan, usai pelaksanaan upacara Hardiknas, ada pertanyaan-pertanyaan dari para guru-guru apakah hal seperti itu akan dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya. Para guru juga tak lupa menyampaikan rasa terima kasih karena sudah dilibatkan dalam proses perayaan Hardiknas tahun ini.

“Jadi, tadi semua guru SD menyampaikan rasa terima kasih, karena baru pertama kali upacara bersama Walikota Baubau,” kata Aswad.

Baca Juga :  Wawali Baubau Ajak Pemuda Kepton Kompak Bersatu

Penulis : Firman
Editor : Hariman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles