Jumat, November 22, 2024

PKN Gelar Rakernas Perdana di Jakarta

SATULIS.COM, JAKARTA  Setelah resmi dibuka, Kamis (6/10/2022), Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) mulai menggelar panel diskusi pemantapan kader, Jumat (7/10/2022).

Rakernas yang dipusatkan di Hotel Sultan, Jakarta Selatan (Jaksel) dibuka langsung Ketua Umum PKN, Gede Pasek Suardika. Hadir pula Sekjen PKN, Srimuliono dan Bendahara Umum, Mirwan Amir.

Terlihat pula para Pimpinan Daerah (pimda) dan Cabang (pimca) se Indonesia termasuk Ketua Pimda Sulawesi Tenggara (Sultra), Samsu Umar Abdul Samiun SH yang disebut-sebut sebagai salah satu donatur Rakernas.

Kegiatan yang dihadiri lebih 1500 peserta ini akan diisi beberapa sumber. Diantaranya, Ketua Sipol PKN, Yuyun K. Soemopawiro. Ketua Bidang Organisasi PKN, Pranyoto Ateng dan Anggota Dewan Pakar PKN, Micheel D. Sudarto.

Bendahara Panitia Rakernas, Dian Farizka mengatakan, meski baru berusia setahun, namun PKN sudah mampu menggelar Rakernas  perdana. Hal ini merupakan sebuah capaian luar biasa bagu partai baru.

“Alhamdulilah, Rakernas ini dihadiri 34 provinsi dan 514 kabupaten kota. Dan berdasarkan data kami, peserta yang hadir lebih dari 1500 peserta,” beber pria yang juga berprofesi Advokat itu.

Selama ini, kata dia, para pengurus pimca dan pimda se Indonesia dapat melihat pengurus pusat hanya melalui layar zoom saja. Sehingga dengan melalui pertemuan ini, para kader dapat melihat secara langsung para Ketua Umum, Sekjen dan Bendahara Umum yang tidak lain adalah para politisi nasional.

“Selain itu juga mempermudah melakukan koordinasi maupun konsolidasi dengan pimda dan pimcab menjelang verifikasi faktual,” ucapnya.

Berdasarkan instruksi ketum, tambahnya, para pengurus ditegaskan lebih fokus dan konsentrasi ditahapan verifikasi faktual. Saat ini etape pertama yakni verifikasi administrasi telah dilalui semua dengan baik.

Baca Juga :  Medan, Tuan Rumah Hari Pers Nasional 2023

“Nah sekarang ini masuk ke etape kedua yaitu verifikasi faktual. Semua hanya satu tujuan dalam berlayar yaitu agar Partai Kebangkitan Nusantara lolos sebagai salah satu peserta pemilu di tahun 2024,” tambahnya.

“Meskipun seorang perempuan, namun ketua sipol PKN ini sangat tangguh dan memiliki semangatnya luar biasa. Ini dibuktikan dengan kinerja yang non stop 24 jam. Saya juga kalah dengan ketua sipol,” ucap Dian sedikit berkelakar.

Menurutnya, yang terpenting saat ini adalah mewujudkan cita-cita dengan bekerja bersama-sama dengan ikhlas dan bergotong royong untuk membangun nusantara. Pada kesempatan ini, dirinya yakin Partai Kebangkitan Nusantara pasti lolos dalam ambang batas atau parlemen threshold.

Semetara itu, ketua Pimda Kota Baubau, Odianov Chailiullah Almondo mengatakan, rakernas ini cukup bermanfaat bagi para pengurus. Apalagi narasumber yang dihadirkan sangat berbobot dan membuka wawasan para kader.

“Kita bisa lihat, semua sumber yang hadir adalah mereka yang selalu muncul di layar kaca kita. Dan materi ini sangat bernutrisi,” nilainya.

Kata dia, kepengurusan pimda PKN Kota Baubau telah rampung. Saat ini, dirinya tengah fokus menunggu verifikasi Faktual KPU. “Insyah Allah, PKN Baubau tak ada masalah,” tegas putra sulung Samsu Umar Abdul Samiun. (Adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles