SATULIS.COM, BUTON TENGAH – Mantan Bupati Buton Tengah (Buteng) periode 2017-2022, Samahuddin mengungkapkan akan kembali bertarung pada kontestasi politik tahun 2024 mendatang. Hal itu disampaikan oleh Samahuddin disela-sela peresmian Polres Buteng.
“Hari ini saya menghadiri acara peresmian Polres Buteng. Ini satu kesyukuran karena kehadirannya akan membawa dampak positif buat masyarakat Buteng,” ucap Samahauddin, Rabu (25/01/2023).
“Kalau soal kedepan (2024) saya ditanya apakah masih akan maju menjadi Bupati, saya pastikan kalau saya akan maju kembali,” tambahnya.
Majunya kembali di tahun 2024, kata Samahuddin, dilakukan demi kepentingan masyarakat Buteng. Hal itu bukan mustahil karena menurutnya hingga saat ini dirinya masih menjabat sebagai ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDPI) Buteng.
“Bukan lagi 100 persen tapi 200 persen selama saya masih sehat dipastikan akan tampil di pilkada 2024,” katanya.
Karena selama pimpin Buteng, telah banyak karya nyata yang lahir dari tangan dinginnya seperti diantaranya Polres yang baru di kukuhkan siang tadi.
“Terbentuknya Polres ini karena ada peran pemda saat itu. Jadi, kalau masih dipercaya nantinya selain membangun perkantoran, saya juga akan membangun kantor sekretariat PDIP,” tandasnya. (Adm)
Penulis : Arwin
Editor : Gunardih Eshaya