SATULIS.COM, Wakatobi – Dalam rangka mencegah pandemi Covid-19, jajaran Polsek Binongko, Polres Wakatobi, melalui unit Sabhara gencar melakukan patroli sambang dan dialogis 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan), langsung secara door to door dipimpin langsung banit sabhara Aipda Asbar, Senin (14/9/2020).
Selain melawan penyebaran covid-19, patroli sambang dan dialogis 3M tersebut sebagai upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Wilayah Hukum Polsek Binongko.
Pada kesempatan tersebut Banit Sabhara, Aipda Asbar memberikan pesan-pesan Kamtibmas secara humanis kepada masyarakat Kelurahan Rukuwa, Kecamatan Binongko, Kabupaten Wakatobi, yang sedang beraktifitas. Kemudian menyempatkan untuk berdialog sejenak sembari memberikan pesan-pesan Kamtibmas.
“Patroli sambang dan dialogis yang kita lakukan sangat bermanfaat untuk menyampaikan pesan Kepolisian. Ini sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat sekitar, dan manfaat penerapan protokol kesehatan himbauan 3M,” beber Asbar.
Dikatakan Asbar, dengan meningkatkan patroli dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh masyarakat.
“Disisi lain pihak kepolisian dapat memperoleh informasi lebih banyak dari masyarakat mengenai keadaan Kamtibmas suatu wilayah,” tutup Asbar. (Adm)