Jumat, November 22, 2024

ASN Busel Diminta Tingkatkan Kualitas Diri

SATULIS.COM, BUTON SELATAN – Bupati Buton Selatan, H. La Ode Arusani meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) agar meningkatkan kualitas diri.

Sebagai abdi negara, ASN juga harus memiliki etos kerja, memahami posisi dan tupoksi masing-masing.

“Hal itu penting karena kita adalah pelayan publik. Itu adalah sebuah kewajiban sebagai seorang abdi negara,” kata H. La Ode Arusani saat menutup Orientasi CPNS formasi umum tahun 2019 di gedung Lamaindo, Jumat 5 Maret 2021.

Dalam giat ini, juga dirangkaikan dengan penyerahan SK pensiun kepada sejumlah ASN yang nemasuki masa purnabakti atau masa pensiun. Sekaligus penyerahan SK 80 persen kepada 56 CPNS yang dinyatakan lulus oleh panitia seleksi pusat formasi umum tahun angkatan 2019.

Bupati sangat berterima kasih atas dedikasi, loyalitas dan keihklasan menjadi abdi masyarakat sampai memasuki masa purna tugas. Hal itu adalah perjalanan panjang kehidupan yang harus disyukuri.

Pada penyerahan SK pensiun ini, terdapat seorang guru yang merupakan guru Bupati Buton Selatan saat masih menempuh bangku sekolah di SMP 1 Siompu. Bupati pun mengucapkan terima kasih dan permohonan maaf karena telah banyak berbuat salah waktu sekolah dulu.

“Teruslah mengabdi dan berkarya. Jangan berhenti menciptakan sesuatu yang bermanfaat. Nikmati kebahagiaan dan suka cita atas pengabdian yang telah dipersembahkan hingga mencapai batas usia pensiun. Semoga mendapat pahala yang melimpah,” katanya.

Kepada 56 CPNS, Bupati berpesan agar melalui pembekalan yang telah dijalani bisa menjadikan CPNS beradaptasi dengan cepat dan menunjukkan kinerja yang baik.

“Predikat CPNS adalah masa percobaan selama satu tahun. Bagi yang kredibel dan menunjukkan loyalitas, etos kerja dan terus meningkatkan kualitas diri maka akan diangkat menjadi PNS,” tandasnya. (Adm)

Baca Juga :  Pemkab Busel Ajukan Bantuan Bagi Pelaku Usaha Mikro dari Kemetrian Koperasi UKM RI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles