Jumat, November 22, 2024

Wawali Baubau Minta Suport dan Dukungan Untuk Pengembangan LPTQ

SATULIS.COM, BAUBAU – Momentum rapat kerja daerah Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) se-Sultra yang diselenggarakan di hotel Az-Zahra Senin (5/4/2021) dimanfatkan dengan baik oleh Wakil Walikota (Wawali) Baubau yang juga ketua LPTQ Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse yang hadir langsung mengikuti rapat kerja daerah yang diikuti oleh 17 Kab/Kota se-Sultra tersebut.

Dilansir Diskominfo Kota Baubau, saat diberikan kesempatan untuk memaparkan terkait berbagai persoalan di LPTQ yang ada Kab/Kota oleh pengurus LPTQ Sultra, Wawali Baubau Monianse meminta suport dan dukungan kepada LPTQ Provinsi Sultra agar ada kebijakan anggaran dalam pengembangan LPTQ di Kab/Kota se-Sultra.

Menurut Monianse, dalam pengembangan LPTQ di Kota Baubau pihaknya telah melakukan beberapa langkah diantaranya, dalam pelaksanaan STQH telah dilakukan evaluasi titik kelemahan semua cabang, struktur dan program LPTQ yakni dengan mendorong pelatih semua golongan cabang untuk berkreasi dan berinovasi dalam membina generasi qur’ani untuk masa depan yang akan datang.
Menyesuaikan bentuk pembinaan yang pas dan cocok dengan generasi saat ini. Kemudian, Pemkot Baubau dan Kementerian Agama Kota Baubau membentuk wadah yang disebut markaz tilawah.
Wadah ini berkedudukan di masjid besar kecamatan yang berfungsi untuk menampung santri-santri terbaik dari TPQ yang ada di setiap kecamatan.
“Camat dan KUA bersinergi dan bertanggungjawab penuh terhadap terhadap pelaksanaan pembinaan markaz tilawah pemerintah daerah menyediakan pelatih untuk membina tilawah, tanfidzh, dan hadist,” ujarnya.
Monianse meyakini, jika pembinaan markas tilawah ini dapat berjalan efektif maka pada pelaksanaan MTQ tahun 2022 Kota Baubau akan memiliki banyak sumber daya manusia. Keyakinan ini bukan tanpa alasan karena masing-masing pembina markas tilawah mempunyai semangat yang tinggi dan bertekad untuk membanggakan kecamatannya.
Sementara itu, Rapat Kerja Daerah LPTQ se-Sultra dibuka oleh Asisten Adminitrasi Kesra dan Kemasyarakatan Pemprov Sultra mewakili Ketua LPTQ Sultra Dr Lukman Abunawas, SH, M.Si yang berhalangan hadir.
Rapat Kerja Daerah LPTQ se-Sultra ini di hadiri oleh perwakilan ketua LPTQ 17 Kab/Kota dan hanya Kota Baubau yang dihadiri langsung oleh ketua LPTQ yang juga Wawali Baubau La Ode Ahmad Monianse sehingga pihak Pemprov Sultra dan Kemenag Sultra memberikan apresiasi kepada ketua LPTQ Kota Baubau atas kehadirannya mengikuti Rapat Kerja Daerah LPTQ se-Sultra tersebut. (Adm)
Baca Juga :  Wawali Baubau Tekankan Pentingnya Sertifikat Bagi Tenaga Konstruksi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles