Senin, November 25, 2024

Ir Hugua Ingatkan Pentingnya Etika Dan Moral Sebagai Identitas Bangsa

SATULIS.COM, WAKATOBI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat ( DPR) Republik Indonesia (RI) Ir Hugua melakukan kunjungan kerja di kabupaten Wakatobi. Dalam kunjungan tersebut, Ir Hugua sekaligus melakukan Sosialisasi 4 pilar kebangsaan, di Patuno resort, kecamatan wangi-wangi, Jum’at (3/4/2021).

Mengusung tema peluang dan tantangan 4 pilar kebangsaan di era society 5.0. Ir Hugua Ingatkan kepada masyarakat Wakatobi bahwa tantangan semua manusia kedepan adalah dirinya sendiri. Saat ini manusia telah memasuki era 4.0. Dimana kata dia, di era 4.0 kebutuhan manusia dilakukan serba mesin otomatis sedangkan di era 5.0 manusia telah bersikap individual.

“Jadi ciri khas 5.0 itu manusia individual tadi industri lain kemudian di aspek lain di perlukan (5.0 itu menyatunya oneline dan off line) Berati diperlukan pemuda yang di siplin yang punya tanggung jawab,” ungkapnya.

Lebih lanjut mantan Bupati Wakatobi dua periode tersebut, berharap dengan dilakukannya sosialisasi empat pilar, dasar etika dan moral sebagai orang yang terdidik nilai-nilai 4 pilar kebangsaan turun kepada masyarakat, maupun turun kepada pemimpin daerah pasalnya memasuki era 5.0 yang sifatnya individual ini harus mampu membangun persatuan bangsa, identitas bangsa agar bisa mampu bertarung di kanca Internasional.

“Kalau kita tidak mempunyai ini kita tidak akan bisa, jadi intinya adalah membangun kebersamaan dan persatuan lalu meningkatkan etika dan moral sebagai identitas bangsa kita yang tertuang dalam identitas, melalui ke aneka ragaman budaya dan ke arifan-arifan masyarakat wakatobi,” paparnya

Sosialisasi 4 Pilar kebangsaan tersebut juga di bukan langsung oleh, wakil ketua I DPRD Wakatobi, H Arifuddin, anggota DPRD Sultra, Nursalam lada dan Bupati Wakatobi H Haliana SE yang sekaligus membuka kegiatan sosialisasi tersebut. (Adm)

Penulis: Arjuno

Baca Juga :  Oktober, Wings Air Kembali Mengudara di Wakatobi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles