Sabtu, November 23, 2024

Buteng Promosikan Produk Unggulan di Stand Pameran HPN Sultra

SATULIS.COM, KENDARI – Sebanyak 75 stand pameran ramaikan pembukaan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 yang berlangsung di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Puluhan stand tersebut mempromosikan produk unggulan bagi pengunjung yang hadir dalam peringatan HPN 2022 itu.

Dalam 75 stand itu, salah satunya Kabupaten Buton Tengah (Buteng), menampilkan produk unggulan di stand pameran yang terletak di alun-alun eks MTQ Kota Kendari, berupa kuliner dan tenunan khas daerah.

Melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Buteng, pembukaan pameran HPN 2022, yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Sultra, H Ali Mazi tadi malam, Minggu (6/2/2022). Buteng menampilkan Tenunan berupa produk tas, gantungan junci, jampurui hingga masker.

“Selain Tenunan khas Buteng, kami juga menampilkan kuliner, berupa jambu mete, agar-agar, dan keripik ikan teri,” ungkap Hj Jurniar Samahuddin, Ketua Dekranasda Buteng.

Pada kesempatan itu juga, Kabupaten Buteng juga bertugas untuk mendampingi Dubes dari Negara Malaysia. Apa lagi, pameran HPN 2022 merupakan pameran potensi pembangunan, ekonomi kreatif, UMKM. Sehingga, harapannya, produk-produk unggulan di Buteng
bisa tembus laku di pasaran internasional.

“Harapan saya, para pelaku usaha prodaknya bisa laku dipasaran internasional. Dengan mendampingi dubes dari Malaysia, kami akan menawarkan prodak-prodak kami, berupa tenunan, ikan teri dan jambu mete,” tutupnya. (Adm)

Peliput : Eki
Editor : Gunardih Eshaya

Baca Juga :  Konsultasi ke Dinas PU Provinsi, Ini Yang di Bahas Komisi 1 DPRD Buteng

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles