Jumat, November 22, 2024

Monianse Harap Sat Pol PP Punya Loyalitas Tinggi Kepada Pimpinan dan Daerah

SATULIS.COM, BAUBAU – Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) diharapkan memiliki loyalitas yang tinggi dalam melaksanakan tugas. Menegakkan Perda dan menyelenggarakan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat serta perlindungan masyarakat memang menjadi tugas utama, tapi loyalitas terhadap pimpinan maupun daerah juga tak kalah pentingnya.

Plt Walikota Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse mengatakan, kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Sat Pol PP agar memiliki dedikasi dan loyalitas kepada pimpinan dan pemerintah, serta mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap setiap yang di berikan.

“Kegiatan ini, juga dapat membentuk pribadi karakter Sat Pol PP yang disiplin, tegas, humanis, serta memiliki nasionalisme yang tinggi sehingga dapat mengemban amanah dan tanggung jawab sebagai Praja Wibawa. Ini adalah perisai pemerintah daerah,” beber Monianse dalam kegiatan Orientasi Pengenalan Tugas dan Fungsi Sat Pol PP di lapangan upacara Buper Samparona Kelurahan Kaisabu, Kecamatan Sora Wolio, Rabu (16/02/2022).

Lebih jauh disampaikan, di tengah hiruk pikuk persoalan perkotaan yang sangat dinamis, Sat Pol PP dituntut untuk menjadi garda terdepan dalam menegakkan Perda dan Perkada. Ketentraman dan ketertiban umum serta perlindungan kepada masyarakat

Ketua Rajawali Garda Pemuda Indonesia (RGPI) Kota Baubau ini juga harapkan Satuan Polisi Pamong Praja dapat memberikan kontribusi kepada nyata terhadap visi Pemerintah Daerah menjadi kota yang maju sejahtera dan berbudaya.

“Dengan misi mewujudkan Baubau sebagai kota tertib aman, maju, indah, populer dan lancar yang di bingkai melalui pengarusutamaan empat pilar yaitu infrastruktur, ekonomi kerakyatan budaya dan pembangunan sumber daya manusia,” tuturnya.

Disamping itu, kata Monianse berharap, agar Sat Pol PP dapat mengambil peran besar dalam memutus penyebaran Covid-19 dan membantu mensukseskan program vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga :  70 Penderita Gangguan Jiwa Masuk DPT

“Saya percaya kepada kalian semua keluarga besar satpol PP memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat dan pemerintah daerah,” ungkapnya.

Penulis : Firman
Editor : Hariman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles