Kamis, November 21, 2024

Aksi Demontrasi Warnai Pilwabup Koltim, Ratusan Aparat Gabungan Dikerahkan

KOLAKA TIMUR, SATULIS.COM – Hari ini, Kamis (28/7/2022) DPRD Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) menggelar hajatan pemilihan Wakil Bupati Koltim. Pemilihan tersebut untuk mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan Bupati Koltim, Andi Nur Merya yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) 2021 silam.

Ada dua calon yang akan bertarung dalam pemilihan wakil bupati yang nantinya akan langsung menjabat sebagai PLT. Bupati Koltim. Mereka adalah Abdul Azis dan Diana Massi. Abdul Azis merupakan pensiunan polri, sedangkan Diana Massi adalah istri dari almarhum Bupati Koltim, Samsul Bahri Majid.

Pantauan SATULIS.COM, Diana Massi lebih dulu mendatangi kantor DPRD Koltim sekira pukul 08.52 WITA. Kemudian disusul Abdul Azis bersama rombongan tiba di kantor DPRD Koltim pukul 09.30 WITA. Masing-masing setelah tiba langsung masuk di ruang rapat paripurna DPRD Koltim.

Proses pemilihan diwarnai dengan aksi demonstrasi dari massa yang mendukung Diana Massi sebagai calon wakil bupati. Untuk mengantisipasi adanya bentrokan massa, tim gabungan dari aparat Polres Kolaka, Brimob Polda Sultra, Kodim 1412 Kolaka dan Sat Pol PP mengamankan jalannya proses pemilihan.

Kapolres Kolaka, AKBP Resza Rahmadianshah yang dikonfirmasi menjelang pemilihan mengatakan, pihaknya sudah mendeteksi adanya pergerakan massa, baik dari kubu Abdul Azis maupun dari kubu Diana Massi. Sedikitnya 410 personil gabungan diturunkan. Rinciannya, 200 personil Polres Kolaka, 100 personil Brimob Polda Sultra, 30 personil Kodim 1412 Kolaka dan 80 personil Sat Pol PP.

“Kita sudah mengantisipasi pengamanan buat secara parameter sehingga kantor DPRD ini tetap steril. Yang diperbolehkan masuk hanya anggota DPRD, tamu undangan dan pendamping (dua calon) yang sudah ditentukan,” singkat Kapolres.

Sekedar diketahui, sampai berita ini diterbitkan, sudah ada 24 anggota DPRD Koltim yang hadir dari total 25 anggota. Satu anggota yang tidak hadir adalah Ramli Madjid dari Partai Bulan Bintang (PBB).

Baca Juga :  200 Hektar Lahan Gambut Terbakar di Koltim

Penulis : Hariman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles