Sabtu, November 23, 2024

Tiga Komoditi di Wakatobi Naik, Disperindag Lakukan Penelusuran

SATULIS.COM, WAKATOBI Memasuki bulan Suci Ramadhan tahun 2023 ini, harga tiga komoditi di pasar Kabupaten Wakatobi mulai mengalami kenaikan. Masing-masing beras, cabe dan bawang putih.

Kepala dinas (Kadis) Perindustrian dan Perdagangan (Disperidag) Kabupaten Wakatobi, Syafiuddin menjelaskan ada tiga komiditas yang mulai mengalami kenaikan, utamanya beras di pasar-pasar sudah terjadi kenaikan harga hingga mencapai Rp 14 -15 ribu perkilogramnya. Meski demikian untuk stok beras dipastikan masih aman sampai pada lebaran nanti.

“Beras ini sudah mulai naik dalam satu dua minggu ini karena dia isu nasional. Tapi hasil pantauan kami di Bulog, itu masih aman sampai menghadapi bulan puasa dan sampai lebaran,” ungkapnya, Rabu (8/3/2023).

Dikatakannya, menyikapi kenaikan beras tersebut, pihaknya telah melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dimana menghadirkan badan statistik, perwakilan pedagang, pemerintah dan pihak Bulog. Dalam rapat tersebut sudah komitmen TPID akan turun melakukan penelusuran seperti apa pendistribusi pangan yang mengalami kenaikan, apakah permasalahannya ada pada buruh, cuaca atau ada unsur penimbunan atau tidak.

“Tinggal mungkin harga ini lewat TPID akan menelusuri hasil-hasil pangan yang mengalami ke naikan,” jelasnya.

Selain melakukan penelusuran lanjut, Syafiuddin, untuk mengantisipasi kebutuhan masyarakat jelang puasa dan lebaran nanti, pihaknya akan manfaatkan muatan-muatan dari tol laut.

“Fakta integritasnya itu tol laut mengutamakan muatan dari bahan pokok, dan kami akan sampaikan kepada para pedagang, minimal langkah antisipasi adalah komuditas yang kurang atau komunitas yang harganya mulai menanjak, kami akan proritaskan akan muat di tol laut,” tuturnya.

Selain dua langkah tersebut, tambah Syafiuddin, melalui programnya Bupati Wakatobi H Haliana SE yang kaitannya dengan menjaga ketahanan pangan dan stok pangan telah program pasar murah guna menjaga stok dan harga beras ini.

Baca Juga :  Serahkan Bantuan Untuk Tiga Masjid, Ini Harapan Bupati Haliana

“Kalau di perlukan kami di bulan puasa itu bisa saja satu atau dua kali untuk kami mengadakan pasar murah,” pungkasnya. (Adm)

Penulis: Arjuno

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles