Kamis, November 21, 2024

Pria di Buteng Ditemukan Tewas Tersangkut Tali Rumput Laut

SATULIS.COM, BUTON TENGAH  Sesosok mayat berjenis kelamin pria ditemukan warga desa Balobone, Kecamatan Mawasangka, Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) tersangkut di tali rumput laut. Mayat ditemukan sekira pukul 06.30 Wita pada Jumat (23/06/2023) di pantai Marlboro.

Mayat pertama kali ditemukan Usman (32) saat hendak turun kelaut untuk mengambil bibit rumput laut.

“Disitu pak Usman liat ada sesosok mayat yang tersangkut di tali rumput lautnya,”ucap Kapolsek Mawasangka, Iptu Muhammad Rusdi, S.Ap

Tak berani ambil resiko, Usman lalu kembali kedarat dan menyampaikan kejadian itu pada warga lain yang bernama Haerudin.

Mendapati info tersebut, kemudian Haerudin coba menghubungi kepala Desa Balobone, Sabandia dan menceritakan kejadian yang didapati oleh Usman.

“Sekitar pukul 07.30, kades Balobone bersama warga serta saksi turun ke pantai untuk memastikan penemuan mayat,” ceritanya.

Setelah dilakukan pengecekan dan memastikan kebenaran yang disampaikan oleh Usman, lalu kepala desa menguhubungi pihak polsek.

Kemudian Kapolsek beserta personil serta tim medis dari Puskesmas Mawasangka turun untuk melakukan evakuasi dan olah TKP (tempat kejadian perkara).

“Setelah di identifikasi jenazah bernama Agus Salim umur 23 tahun warga komplek pasar baru, Kelurahan Watolo,” katanya.

“Berdasarkan hasil visum luar dari tim medis yang dipimpin oleh dr Debi, pada pukul 10.15 Wita, pada tubuh jenazah tidak didapati tanda kekerasan. Saat di temukan, mayat sudah kaku menunjukan kematian diperkirakan sudah diatas 24 jam,” sambungnya.

Dari keterang pihak medis, lanjut Rusdi, dapat dipastikan kalau mayat meninggal murni karna tenggelam.

Setelah mengetahui identitas mayat, pihaknya langsung menghubungi keluarga almarhum untuk dilakukan autopsi.

Namun pihak keluarga menolak dan menerima kejadian itu dengan ikhlas atas apa yang menimpa anggota keluarganya.

Baca Juga :  Jelang Lebaran, Polres Buteng Siap Gelar Operasi Ketupat Anoa Tahun 2023

“Jenazah sudah diambil oleh pihak keluarga untuk disemayamkan dirumah duka. Kabarnya lepas sholat Jumat akan di Kebumikan,” tutup Rusdi. (Adm)

Penulis : Arwin
Editor : Gunardih Eshaya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles