Hal itu dikatakan Wali Kota Baubau terpilih AS Tamrin usai mengikuti gladi resik pelantikan, di Aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra, Minggu 23 September 2018.
“Saya ini incumbent. Jadi program kerja melanjutkan program yang sudah kita letakan sebelumnya,” katanya.
Dia menjelaskan, ada empat program yang akan digenjot. Diantaranya pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), penyelesaian infrastruktur, ekonomi berbasis kerakyatan dan pembangunan budaya.
Menurut dia, prioritas pembangunan SDM memiliki banyak komponennya. Apalagi permasalahan bangsa saat ini menyangkut moral. Makanya kedepan akan melakukan perbaikan karakter bangsa dengan pembangunan SDM.
Dia menegaskan, semua pembangun baik infrastruktur, ekonomi, dan budaya tentu harus bisa menunjang manusia. Pembangunan salah satu sektor harus bisa mendorong yang lain, tidak bisa menghancurkan yang lain. Sehingga diperlukan sinergi membangun yang lain dan melihat titik referensi pembangunan.
“Membangun apapun itu sentralnya untuk manusia, membangun infrastruktur untuk manusia, budaya untuk manusia, olahraga, moral, kesehatan, karakter, semua untuk manusia,” ujarnya.
Untuk pembangunan SDM, lanjut dia, ada pendidikan formal dan informal. Makanya sinkronisasi dengan lintas dinas dan pemerintah provinsi harus bersinergi.
Tamrin menilai, pembangunan yang dilakukan Pj Wali Kota Baubau Hado Hasina sudah sesuai dengan amanah ketentuan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Untuk itu, yang akan dilakukan pada periode kedua adalah melanjutkan apa yang sudah dicanangkannya pada periode pertama. (adm)
Sumber : Inilahsultra