Jumat, November 22, 2024

PGRI dan Koperasi Garuda Bantu Sembako ODP di Sampolawa

SATULIS.COM, Buton Selatan – Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Sampolawa, Kabupaten Buton Selatan (Busel) bersama Pengurus Koperasi Garuda, menyerah bantuan berupa sembako kepada sejumlah masyarakat yang ditetapkan sebagai ODP dan sedang melakukan karantina mandiri, Rabu (06/05/2020).

Bantuan itu diserahkan langsung oleh ketua PGRI Sampolawa, Mulyadi Spd M.Kes dan ketua Koperasi Garuda Sampolawa, Muhlisi. Turut hadir dalam penyerahan bantuan itu, Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika), Kapolsek Sampolawa IPTU Imran, bersama Danramil 1413-11/Sampolawa Kapten Inf Isnadi Edi Darmawan.

Mulyadi mengungkapkan, penyerahan bantuan tersebut sebagai bentuk solidaritas serta dukungan terhadap para OPD dalam memerangi pandemi Covid-19.

Adapun bantuan yang diserahkan oleh PGRI Sampolawa, berupa 20 Karung Beras 10kg dan mie instan 20 Karton. Sedangkan bantuan yang diserahkan pengurus Koperasi Garuda yakni beras 30 karung 10Kg, telur 20 rak, dan mie instan 30 dos.

Kapolsek Sampolawa, Iptu Imran mengatakan, bantuan tersebut difokuskan kepada masyarakat yang berstatus ODP Covid-19 dan sedang melaksanakan karantina mandiri.

“Untuk masyarakat berstatus ODP yang tersebar di Desa Bangun, Desa Wawoangi, Keluragan Jaya Bakti, Desa Lipumangau, dan Desa Sandang Pangan Kecamatan Sampolawa,” tutup Iptu Imran. (Adm)

Peliput : Firman

Baca Juga :  Tujuh Hari Dicari, SAR Hentikan Pencarian Nelayan Buton Selatan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles