Senin, September 9, 2024

Menteri Agus Gumiwang akan Serahkan Langsung Bantuan Banjir Konut

KENDARI, SATULIS.COM – Banjir yang melanda Kabupaten Konawe Utara (Konut) selama kurang lebih sepekan, telah menenggelamkan ribuan rumah warga setempat.

Atas tragedi tersebut, Menteri Sosial RI, Agus Gumiwang Kartasasmita bersama rombongan, dijadwalkan akan berkunjung ke Sultra, Selasa (11/6) guna meninjau langsung lokasi banjir.

Dalam kunjungannya ke Konut, Mensos akan langsung menyerahkan santunan kepada korban banjir senilai Rp.1.534.337.000,- (Satu Milyar Lima
Ratus Tiga Puluh Empat Juta Tiga Ratus Tiga Puluh Tujuh Ribu).

Dana bantuan tersebut dibagi dalam dua item, yakni bantuan Logistik Tanggap Darurat sebesar Rp.1.084.217.000 dan bantuan perlengkapan pengungsi sebesar Rp.450.120.000.

“Jadi, total bantuan secara keseluruhan untuk korban bencana banjir di Kabupaten Konawe Utara adalah Rp 1.534.337.000 dan akan diserahkan langsung oleh pak Menteri kepada korban dalam kunjungannya,” terang Kadis Kominfo Provinsi Sultra, Saiful.

Dalam tragedi banjir tersebut, sedikitnya 58 rumah warga hanyut terseret arus dan 4.089 jiwa terpaksa mengungsi karena rumahnya terendam banjir. Hujan yang terus mengguyur Konut sejak 31 Mei mengakibatkan daerah tersebut dilanda banjir sejak 2 Juni dan hingga kini banjir belum surut. (Adm)

Baca Juga :  Dua Tahun Pimpin Kadin Sultra, Anton Timbang Santuni 500 Santri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles