Jumat, November 22, 2024

AS Tamrin Berharap Pokdarwis Jadi Agen Perdamaian

SATULIS.COM, BAUBAU – Walikota Baubau, AS Tamrin berharapĀ  Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) mampu tampil sebagai agen perdamaian dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada Wisatawan yang datang berkunjung.

Dikatakan AS Tamrin, belajar dari kasus unjuk rasa dan kerusuhan antar kelompok yang pernah terjadi beberapa waktu lalu, dia berharap agar Pokdarwis sekaligus dapat menjadi agen perdamaian keamanan di daerah. Karena salah satu syarat berkembangnya sektor pariwisata adalah adanya jaminan keamanan dan perdamaian.

ā€œJangan lagi ada tindakan anarkis. Kalau ada anarkis wisatawan tak akan hadir, karena wisatawan mau datang karena adanya rasa aman dan nyaman,ā€ beber Tamrin saat menyampaikan pidatonya usai mengukuhkan Pokdarwis di jalan Anoa, Kelurahan Kadolomoko, Kecamatan Kokalukuna, Kota Baubau, Sabtu Malam ( 31/10/2020) sekira pukul 21:26 Wita.

Dia juga berharap kepada pengurus yang baru di lantik, dimana anggotanya sebagian dari pariwisata menjadi lembaga kepedulian dan tanggung jawab, serta berperan sebagai pengerak dalam mendukung terciptanya iklim kondusif bagi terwujudnya Sapta pesona dalam meningkatkan pembangunan daerah, melalui kepariwisataan dan manfaatnya bagi kesejahteraan masyarakat.

“Terutama itu menciptakan kedamaian, kekompakan, kekompakan di Bagun dalam keluarga atau kelompok Pokdarwis baru kukuhkan tadi itu, dan kita harus solid,” pungkasnya.

Dia juga mengatakan, Pemkot Baubau siap bersenergis dengan Pokdarwis dalam memberikan peran dan dukungan terciptanya suasana yang kondusif bagi terwujudnya sapta pesona. Hal itu tentunya guna meningkatkan pembangunan daerah melalui kepariwisataan dan bermanfaat bagi masyarakat.

Pemerintah Kota Baubau akan memberikan dukungan penuh melalui penerapan program pemerintah yang mampu menciptakan kelompok penggerak di wilayah lain, dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan Kota Baubau.

Sementara Ketua Pokdarwis, Ilman mengatakan, rasa syukur kepada semua pihak terutama Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau yang telah memberikan dukungan penuh sehingga terlaksana acara pengukuhan.

Baca Juga :  Tempatkan Personil di Sekolah, Sat Pol PP Baubau Dapat Apresiasi

“Tujuan kami, untuk mendukung pemerintah Kota Baubau serta mengembangkan pariwisata yang ada di wilayah kami, dan  bagaimana untuk mengangkat, mempromosikan dan megambil andil dalam pentingnya pariwisata. Guna menumbuhkan penghasilan menumbuhkan ekonomi masyarakat di sekitar sini,” imbunya.

Pelaksana Camat Kokalukuna, Karmin mengatakan, sangat mendukung penuh pokdawis,karena melalui dinas pariwisata kota Baubau, industri wilayah Kadolomoko mendapat bantuan dari dinas pariwisata propinsi sebanyak 24 yang terdiri dari kuliner dan sofener dan sanggar.

Semoga kedepan menjadi pembinaan melalui kelurahan kecamatan dan dinas pariwisata akan lebih banyak lagi industri yang berkembang di kelurahan Kadolomoko,” ungkap Karmin. (Adm)

Peliput : Firman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles