Sabtu, November 23, 2024

Bupati Arusani Serahkan Bantuan Alat Pertanian

SATULIS.COM, BUTON SELATAN – Bupati Buton Selatan H. La Ode Arusani, didampingi Staf ahli Bupati, Asisten Setda serta beberapa Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Buton Selatan, menyerahkan Bantuan Alat Pertanian Kepada Masyarakat Desa Bangun Kecamatan Sampolawa, Rabu, (19/05/2021).

Bupati dalam Sambutannya mengatakan, Pemerintah berupaya merealisasikan seluruh usulan masyarakat dari berbagai sektor. Desa Bangun sebagai salah satu sentra pertanian harus terus dipertahankan dan dapat juga mengusulkan bantuan pada sektor lain guna peningkatan perekonomian masyarakat.

“Mohon doa seluruh masyarakat agar daerah kita terhindar dari Wabah Covid-19,” tutur arusani.

Kades Bangun, Kaimudin, mengungkapkan, alat pertanian bersumber dari Dana Desa 2021 tahap I, yang berjumlah Rp. 42.000.000.- dengan Penerima manfaat 252 orang.

“Kami mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada pemerintah atas berbagai bantuan yang diterima masyarakat kami,” ucapnya.

Camat Sampolawa Muliadi S.Pd MKes menghimbau kepada masyarakat dengan banyaknya bantuan yang diberikan oleh pemerintah, agar terus memanjatkan doa untuk kesehatan dan keselamatan negeri yang kita cintai terhindar dari corona. (Adm)

Baca Juga :  KPU Busel Gelar Finalisasi Data Baleg Lewat Rakor

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles