SATULIS.COM, BAUBAU – Korban meninggal akibat terpapar Covid-19 terus bertambah. Hari ini, Rabu (21/07/2021), dua pasien Covid-19 yang dirawat di BLUD RSUD Palagimata meninggal dunia.
Sekretaris Satgas Covid-19 Kota Baubau, Muslimin Hibali mengatakan, dua pasien covid-19 yang meninggal dunia di RSUD Palagimata tersebut berasal dari Kabupaten Muna dan Kabupaten Buton Tengah (Buteng).
“Karena mendapat penolakan untuk dipulangkan di daerahnya, sehingga pasien dari Muna kita kebumikan di penguburan khusus Pasien Covid di kilo 5 dengan protokol Covid. Kalau yang dari Buteng kita pulangkan,” kata Muslimin Hibali, Rabu (21/07/2021) diruang kerjanya.
Sementara dihari sebelumnya, Selasa (20/07/2021) kata Muslimin Hibali, tiga pasien Covid yang dirawat RSUD Palagimata meninggal dunia. Satu berasal dari Kabupaten Buton, satu dari Kabupaten Wakatobi, dan satunya lagi dari Kota Baubau. Dari tiga pasien itu, dua diantaranya pejabat birokrasi setempat.
Dikatakan Muslimin Hibali, untuk proses pemulangan jenazah, menggunakan mobil ambulans yang disiapkan oleh Satgas Covid-19 Kota Baubau. Jenazah kemudian diserah terima kan ke Satgas Covid-19 daerah setempat.
“Diantar sampai ke wilayah perbatasan untuk diserah ke Satgas Covid setempat. Jadi proses selanjutnya sampai dengan penguburan dilakukan oleh Satgas Covid setempat,” jelasnya.
Diketahui, untuk bulan Juli 2021 sampai dengan tanggal 21, tercatat sebanyak 21 pasien covid-19 meninggal dunia yang dievakuasi oleh tim Satgas Covid-19 Kota Baubau. Jumlah itu mengalami peningkatan yang signifikan bila dibandingkan bulan Juni lalu, dimana hanya tercatat 1 pasien Covid-19 meninggal dunia yang di evakuasi. (Adm)
Peliput : Gunardih Eshaya