Jumat, November 22, 2024

Pemda Wakatobi Siapkan 14 Hotel untuk Peserta GTRA Summit 2022

SATULIS.COM, WAKATOBI – Kepala Seksi Akomodasi Panitia Pelaksanaan Gugus Tugas Reformasi Agraria (GTRA) Summit 2022 dan Kunker Presiden Republik Indonesia (RI), Aswiadin memastikan Pemerintah daerah Kabupaten Wakatobi telah menyiapkan sedikitnya 14 hotel. Hotel tersebut nantinya akan ditempati para peserta GTRA Summit 2022 yang akan dilaksanakan pada 8-10 Juni mendatang.

“Intinya untuk kesiapan hotel siap,” ujarnya Senin (30/05/2022).

Awalnya, kata Aswiadin, hotel yang disiapkan hanya berjumlah 12 unit. Namun, seiring berjalan waktu, ada tambahan 2 unit hotel yang siap untuk menampung para peserta. Hotel-hotel tersebut sudah terbooking dan masuk dalam list.

“Untuk Patuno Resort Wakatobi akan di tempati Pak Presiden Joko Widodo, sementara peserta GTRA Summit ini akan menempati Patuno Resort pada tanggal 9 sore,” tuturnya.

Lebih lanjut, Kepala Dinas Perumahan Kabupaten Wakatobi itu mengatakan 14 hotel tersebut di sediakan hanya untuk para peserta GTRA Summit sedangkan untuk tamu non peserta GTRA Summit juga telah di siapkan hotel di tambah home stay sebanyak 45 kamar dan rumah para penjabat Kabupaten Wakatobi sebanyak 65 kamar.

“Di luar untuk peserta ini masih ada 113 kamar dan kamar-kamar ini adalah persiapan untuk luar peserta dan di tambah home stay sebanyak 45 kamar dan rumah penjabat 65 kamar,” ungkapnya

Sementara itu, saat di temui SATULIS.COM resepsionis Hotel Wisata Wakatobi, Wa Santi dan resepsionis Hotel Wakatobi, Sarti mengaku semua kamar di tempat mereka bekerja telah full boking. Bahkan kata Santi mulai tanggal 4 sudah ada tamu yang masuk.

“Kalau di sini (Hotel wisata) di mulai dari tanggal 4 sudah akan ada yang masuk paling banyak tanggal 8 masuk dan mereka palingan tanggal 10- 11 baru kosongkan kamar,” singkatnya.

Baca Juga :  Ribuan Personil TNI/Polri Amankan Wakatobi

Penulis : Arjuno
Editor : Hariman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles