Sabtu, November 23, 2024

Bupati Buton dan Wabub Sholat Idul Adha di Lapangan Banabungi

SATULIS.COM, BUTON – Bupati Buton, Drs. La Bakry, MS dan Wakil Bupati Buton, Iis Elianti, melaksanakan Solat Idul Adha 1443 Hijriah bersama masyarakat di Lapangan Banabungi, Pasarwajo, Kabupaten Buton, Minggu, 10 Juli 2022.

Ketua TP PKK Kabupaten Buton, Delya Montolalu La Bakry dan sejumlah pejabat teras di Lingkup Pemkab Buton terlihta hadir bersama. Turut pula Wakapolres Buton Kompol Muslimin, Kepala Kantor Kementerian Agama Buton H. Mansur, Ketua MUI Buton La Djawi, Ketua FKUB Buton, Drs. H Rasyid Mangura, dan Ketua PHBI Buton Safaruddin.

Bupati Buton La Bakry tiba di Lapangan Banabungi bersama Ketua TP sekitar pukul 07.30 WITA disambut sejumlah Kepala OPD dan masyarakat.

Drs. H.Abdul Majid sebagai Imam, Khotib Ustad Muin, Naib Khotib Saifudin Juhri, SH dan yang memberikan Kursus Kilat, Drs.La Diri, MA. Dalam Khutbahnya, Ustad Muin menyampaikan semangat berkurban dan mengajak jamaah untuk memperkokoh nilai-nilai solidaritas dan kepedulian social.

“Mari kita gunakan momentum ini untuk menggugah hati kita untuk berkorban demi negeri kita tercinta yang tidak perna luput dirundung kesusahan,” himbaunya.

Ia juga menjelaskan Qurban yakni menyembeli hewan ternak untuk mendekatkan diri kita kepada Allah SWT. “Dengan kita berqurban, campahkan jauh-jauh sifat keangkuhan kita,” katanya.

Diatakan, hikmah yang dapat diambil dalam melaksanakan sholat idul adha adalah bahwa hakikat manusia adalah sama. Yang membedakan hanyalah ketakwaan kita kepada Allah SWT. Oleh karena itu, Khatib mengajak untuk menjadikan generasi menjadi generasi terbaik, bukan hanya saja urusan pendidikan, akan tetapi terbaik dalam urusan agama untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Khatib juga mengajak untuk mendukung program pemerintah dari dearah dan Kementerian Agama dalam rangka menciptakan generasi Qur’ani. Karena sejati berqurban bukan hanya sebatas hewan qurban saja tetapi segala hal yang mendekatkan kita kepada Allah itulah merupakan bentuk dari takaruf pada Allah.

Baca Juga :  Bupati Buton Bagi 5000 Masker Gratis

Ustad Muin memanjatkan Doa dan meminta dukungan semua atas pembangunan pondok pesantren yang akan dibangun Prof. Dr. K.H Nazarudin Umar M.A di tanah Buton ini dengan luas sekitar 10 hekter ini dimudahkan oleh Allah SWT agar tercipta generasi generasi tanah Buton yang cinta alquran. (Adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles