Jumat, November 22, 2024

Ketersediaan Dokter Spesialis di RSUD Wakatobi Belum Jelas

SATULIS.COM, WAKATOBI– Kurang lebih satu tahun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Wakatobi mengalami kekosongan dokter spesialis bedah, dokter kandungan, dan dokter anak. Meski begitu, hingga kini belum ada kejelasan terkait kapan dokter spesialis bisa kembali berada di RSUD Wakatobi.

Dirut RSUD Kabupaten Wakatobi, Munardin mengatakan, pihaknya sudah menerima surat balasan dari UNHAS sejak 2 Desember 2020 untuk mendatangkan dokter spesialis. Namun sampai sekarang masih menunggu kesiapan mereka untuk datang ke Wakatobi.

“Yang kita tunggu ini tinggal kesiapan dari UNHAS untuk mengirim tenaga dokter itu. Sebenarnya untuk kesediaannya sudah bersedia, dalam bentuk surat, tapi sampai sekarang belum karena mereka harus visitasi dulu kesini, kemudian mereka akan mengirimkan anggotanya kesini,” ungkapnya, Senin (8/2/2021).

Lanjutnya, untuk dokter yang ada saat ini tersedia di RSUD Wakatobi, hanya dokter spesialis radiologi dan pathology klinik. Namun jika ke lima dokter spesialis telah datang ke Wakatobi, maka secara otomatis kebutuhan dokter di RSUD telah mencukupi.

Terkait gaji dokter kontrak yang akan di datangkan oleh UNHAS nantinya, tambah Munardin, pihaknya telah menganggarkan Rp 50 juta perbulan untuk satu dokter spesialis. (Adm)


Peliput : Arjuno

Baca Juga :  Disperindag Ancam Ganti Nama Pedagang yang Belum Tempati 230 Los di Pasar Sentral Wakatobi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles