Jumat, November 22, 2024

Akibat Angin dan Hujan, Aliran Listrik Sebagian Wilayah Buteng Putus

SATULIS. COM, Buton Tengah – Hujan disertai angin kencang di sebagian wilayah Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengakibatkan beberapa pohon tumbang di beberapa tempat.

Angin yang bertiup kencang sejak pukul 17.10 Wita memaksa sejumlah pohon yang ada di pesisir pantai di Buton Tengah khususnya wilayah Kecamatan Mawasangka roboh/tumbang.

Tak hanya itu, pohon jenis beringin laut yang terletak di depan gedung DPRD Kabupaten mendadak tumbang akibat diterjang angin kencang.

Selain hal tersebut, dampak yang paling dirasa oleh masyarakat adalah padamnya lampu disaat saat krusial (bagi ibu ibu yang sedang berada di dapur).

Dari pantauan, sejak pukul 18.00 Wita hingga saat ini lampu disebagian wilayah di Buton tengah masih padam.

Namun, berdasarkan informasi dari pihak PLN melalui group WhatsApp S.Holdel Buteng & Kabaena, dikabarkan bahwa lampu padam karena ada saluran tegangan yang terputus.

“Mohon maaf, diakibatkan oleh badai puting beliung dan hujan lebat sehingga menyebabkan jaringan SUTM (Saluran Udara Tegangan Menengah) putus di daerah Desa Moko dan Waara sehingga menyebabkan padam lampu untuk sebagian wilayah Kab. Buton Tengah. Petugas di lapangan sementara melakukan perbaikan di tengah hujan deras. Demikian informasi yg bisa kami sampaikan, mohon maklum. Terimakasih,” tulis salah satu pegawai PLN atas nama Krisna DS sekitar pukul 19.47 wita, Minggu (14/02/2021) malam.

Hingga berita ini tayang, belum ada informasi tambahan hingga kapan lampu akan padam. Namun sampai saat ini pihak PLN terus berupaya mengatasi permasalahan dilapangan (Adm).

Peliput : Arwin

Baca Juga :  Penerima Beasiswa Cerdas Samatau Sudah Sesuai Juknis

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles