Selasa, November 26, 2024

Dekranasda dan Disperindag Baubau Lestarikan Tenun Buton Melalui Fashion Tenun Festival

SATULIS.COM, BAUBAU – Untuk menjaga kelestarian tenunan Buton/Masyarakat Kota Baubau, selain sudah memiliki beberapa fungsi maka diperlukan juga ada upaya  eksplorasi ekonomis, sehingga keberadaanya tidak akan sirna/tergantikan dengan kain kain hasil industri lain.

Oleh karena itu untuk melestarikan tenun daerah dan memenuhi permintaan pasar, maka Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Baubau bekerja sama dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Baubau menyelenggarakan Baubau Fashion Tenun Festival 2023 sebagai upaya agar dapat menumbuhkan kecintaan dan kebanggaan terhadap karya daerah sendiri. 

Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse saat membuka acara Fashion Tenun Festival 2023 di Lippo Plaza Buton Rabu (26/7/2023) mengungkapkan, Fashion Tenun Festival 2023 sejalan dengan semangat Pemerintah Daerah yang ingin mengangkat nilai-nilai budaya lokal dan warisan leluhur masyarakat Buton.

Hal ini diwujudkan dengan upaya Pemkot Baubau dalam Program Pemberdayaan Masyarakat untuk meningkatkan kualitas motif tenunan daerah khas Baubau sebagai salah satu produk unggulan daerah yang berpotensi meningkatkan pendapatan masyarakat. 

Orang nomor satu di Kota Baubau ini berharap kegiatan Baubau Fashion Tenun Festival 2023 akan memberikan nuansa baru bagi pengembangan motif tenunan daerah khususnya tenunan daerah Kota Baubau dan juga merupakan ajang pengembangan dan pengenalan dunia fashion lokal Indonesia di Kota Baubau.

Selain itu, dapat mendorong tumbuh kembangnya para pelaku industri tenun dan media untuk pengembangan, ragam kreasi tenun dan kerajnan aksesoris fashion, serta untuk peningkatan ekonomi masyarakat. Oleh karena itu, lewat Baubau Fashion Tenun Festival ini dapat menghasilkan karya seni desain motif dan kualitas yang memiliki nilai jual bersaing sehingga masyarakat dapat berperan aktif dalam upaya mendukung pelaku ekonomi kreatif di bidang desain motif dan mengembangkan industri tenun khususnya tenunan di kota Baubau. 

Baca Juga :  Bidan Dihimbau Jadi Garda Terdepan Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Saat ini menurut Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse, perkembangan dunia fashion semakin trend. Searah dengan berkembangnya kesadaran masyarakat akan fashion, yang sudah mengarah pada pemenuhan gaya hidup dalam berbusana (life style) maka kebutuhan berbusana pada zaman sekarang tidak hanya untuk menutupi tubuh, tetapi juga sebagai sarana berkomunikasi dan menunjukkan gaya hidup dan identitas diri bagi pemakainya (life style). 

Lebih lanjut dijelaskan, ciri khas fashion di Indonesia, khususnya di kawasan Kepulauan Buton yaitu kain tenun buton, yang merupakan salah satu warisan budaya leluhur dari Kota Baubau sebagai pusat Kesultanan Buton, menjadi pusat industri dan pengrajin kain/tenun buton.

Motif kain tenun buton banyak macam dan ragamnya, bahkan seiring perkembangan fashion, motif kain buton juga berkembang, baik jenis motif maupun jenis dan pilihan warnah kain.Seni menenun telah dikenal di pulau Buton sejak ratusan tahun lalu, yang diwariskan secara turun temurun, dan dikerjakan dengan penuh ketelitian, ketekunan dan kesabaran.

Keunikan kain tenun Buton tidak hanya terlihat dari corak dan warnanya saja namun dalam fungsinya bukan hanya sebagai bahan pembuat pakaian tetapi sebagai media perekat hubungan sosial bagi masyarakat Buton.

Disamping itu, tenun buton juga menjadi identitas diri sosial, agama dan ritual yang mana dalam pelaksanaan ritual masyarakat Buton mulai sejak dilahirkan sampai meninggal dunia selalu menggunakan Tenun Buton sebagai salah satu media untuk memahami lingkungan alam tempat mereka tinggal. Yang mana pada umumnya  semua pekerjaan menenun dilakukan oleh para wanita untuk memenuhi kebutuhan sandang keluaga.

Selain itu tenun digunakan untuk keperluan upacara adat, seperti perkawinan, pesta acara adat lainya, busana kerja dan pakaian sehari-hari.

Baca Juga :  Berkat Tenun, Gadis Asal Buton Ini Pernah Ke Amerika

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles