Sabtu, November 23, 2024

Bupati Wakatobi Salurkan Bantuan Sembako Gratis Hingga Buka Pasar Murah

SATULIS.COM, WAKATOBI Pemerintah Daerah (Pemda), Kabupaten Wakatobi melalui Dinas perindustrian dan Perdangangan (Perindag) dan Dinas Ketahanan pangan ( ketapang), mengelar pasar murah hingga menyalurkan bantuan sembako gratis kepada masyarakat yang masih kategori kemiskinan extrim.

Pembukaan kegiatan tersebut di laksanakan di kecamatan Wangi-wangi dan Wangi-wangi Selatan (wangsel) yang dibuka langsung oleh bupati Wakatobi H Haliana SE.

Haliana, saat membuka pasar murah dan penyaluran paket sembako gratis mengungkapkan bahwa pada tahun lalu (2022), ke dua dinas hanya menyalurkan sekitar 11 ribu paket sembako. Namun, tahun ini jumlah tersebut meningkat menjadi hampir 17 ribu paket.

Dimana Dinas ketapang mengalokasikan 4.642 paket sembako gratis dan  4.000 paket untuk pasar murah naik dari tahun sebelumnya. Di samping itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan menyalurkan sekitar 8.520 paket sembako,

“Bantuan ini kita bagi-bagi dan kita usahakan tidak ada yang dobol. Jangan sampai ada yang mengatakan kecuali keluarga yang dapat banyak,” ujar Haliana, Senin (27/11/2023)

Haliana juga menegaskan bahwa dana untuk bantuan ini berasal dari APBD Wakatobi. Meski jumlahnya tidak besar, bantuan ini diharapkan dapat memberikan keberkahan bagi seluruh masyarakat penerima manfaat.

“Saya sangat menghargai bapak ibu sekalian yang telah memilih saya sebagai bupati, saat ini, saya, berpikir bagaimana cara agar bisa bermanfaat bagi masyarakat, tapi dengan ini kita bagi-bagi walaupun sedikit inilah manfaat dan harapan saya ini adalah berkah untuk kita semua,” ungkapnya.

Kepala Dinas Ketapang, Sulaiman menjelaskan bahwa bantuan cadangan pangan tersebut diberikan kepada keluarga yang tergolong dalam kategori kemiskinan ekstrim, secara gratis seperti desil satu dan desil dua.

Selama ini, kata dia. Dinas Ketapang Wakatobi  secara rutin menyalurkan bantuan pangan baik bantuan dari pemerintah pusat, provinsi, dan daerah. Bantuan sembako gratis ini menjadi yang pertama kali disalurkan di Kecamatan Wangi-wangi Selatan, kemudian dilanjutkan ke kecamatan Wangi-wangi dan Wakatobi Dua.

Baca Juga :  LBH Buton Raya Endus Dugaan Korupsi Benih Bawang Merah di Wakatobi

“Bantuan seperti ini sebelumnya tidak pernah ada saya sudah 6 tahun menjadi kepala dinas ketapang baru mulai dari tahun 2022 lalu begitu banyak bantuan yang di salurkan kemasyarakat. Dimana pak bupati selalu berusaha untuk membantu masyarakat dan memperdayakan masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Wakatobi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Wakatobi, Safiuddin menyebutkan bahwa kegiatan pasar murah ini diadakan berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 134/PMK.7/ tahun 2022 tentang belanja wajib dalam rangka penanganan inflasi. Pasar murah tidak hanya merupakan kegiatan rutin di Wakatobi, tetapi juga menjadi perhatian khusus dari pemerintah setempat dalam menangani inflasi dan kenaikan harga-harga bahan pokok.

Shafiuddin menambahkan bahwa dana yang dialokasikan untuk pasar murah tahun ini mencapai Rp1,4 miliar, meningkat signifikan dari tahun-tahun sebelumnya yang berkisar antara Rp100 juta hingga Rp120 juta. Di samping itu, harga-harga sembako yang ditawarkan juga lebih terjangkau daripada sebelumnya. kini menjadi Rp200 ribu dengan diskon Rp100 ribu.

“Dari segi harga juga biasanya di tahun sebelumnya misalnya harganya Rp 100 ribu diskonnya 25 persen namun di dua tahun terakhir ini harga Rp 200 ribu diskonnya Rp 100 ribu dan sembako yang akan kami pasar murahkan kami mengacu kepada harga- harga bahan pokok yang tinggi seperti beras, gula dan minyak goreng dan ini akan berlanjut terus-menerus,” ujarnya.

Dengan adanya bantuan sembako gratis dan pembukaan pasar murah, diharapkan masyarakat Wakatobi yang terdampak kemiskinan ekstrim dapat merasa terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka. Dengan upaya yang terus dilakukan oleh pemerintah daerah. (Adm)

Penulis : Arjuno.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles