Sabtu, November 23, 2024

Atasi Fenomena Corona, Ini Yang Dilakukan Pemkot Baubau

SATULIS.COM, BAUBAU – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Baubau, Dr Roni Muhtar, Senin (09/03/2020), bertempat di kantor Walikota Palagimata, Kota Baubau, mengundang seluruh instansi guna membahas teknis pencegahan masuknya virus Corona di Kota Baubau.

Rapat yang di hadiri oleh dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Dinas Kominfo, Asisten satu dan beberapa dinas lainya, termasuk dinas Pendidikan, serta melibatkan Camat, Lurah dan RT/RW Se-Kota Baubau.

Kepada sejumlah wartawan, Roni Muhtar, mengatakan, rapat digelar guna merumuskan langkah-langkah dalam melakukan penanggulangan persebaran, atau merebaknya virus Corona. Berdasarkan hasil rapat, dilakukan pembagian tugas.

Pertama, Dinas Kesehatan menyiapkan bahan-bahan sosialisasi, berupa spanduk, stiker dan di koordinasikan bersama Dinas Kominfo untuk di sebar luaskan ke masyarakat. Dengan begitu, masyarakat bisa tahu apa itu virus Corona.

Kedua, Dinas Perhubungan, melakukan koordinasi dengan pihak bandara dan pelabuhan agar aktivitas masyarakat, baik yang masuk atau yang keluar, dapat dilakukan deteksi dini tentang kondisinya.

“Jangan sampai kita kecolongan, orang yang datang dan keluar di Kota Baubau, kondisinya sudah membawa virus Corona” ucap Roni.

Lebih lanjut diungkapkan Roni Muhtar, tugas Camat dan Lurah menyebar luaskan dan mensosialikan informasi yang lengkap terkait masalah virus Corona. Penting untuk melibatkan RT/RW. Mencatat warga yang masuk dan melaporkan.

Untuk dinas Kesehatan, melalui perangkat di bawahnya, juga melakukan koordinasi degan Camat dan Lurah. “Di tempat berdirinya Puskesmas, kalau ada yang terdeteksi virus Corona, segera rujuk ke RSUD Palagimata,” bebernya.

Sekda juga menghimbau agar berhati-hati dan menerapkan pola hidup sehat. “Kata ahli kesehatan virus Corona bisa di tanggal kan dengan kekebalan tubuh (Imun) yang tinggi, yaitu mengatur pola hidup, pola makan, serta pola pikir. Supaya kita tidak mudah drop,” tutup Roni. (Adm)

Baca Juga :  Satu Rumah Kebun di Kecamatan Murhum, Baubau Ludes Terbakar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles