Kamis, Desember 12, 2024

Jabat Ketua Fraksi di DPRD Baubau, H Rusdin Siap Nakhodai Golkar

SATULIS.COM, Baubau – Sebagai partai pemenang pemilu di Kota Baubau, DPD II Golkar Baubau menunjukkan dinamika positif dalam berdemokrasi. Sejumlah kandidat mulai menunjukkan diri dan bersaing menjadi ketua DPD II Golkar Kota Baubau, tidak terkecuali H Rusdin SIP.

Ketua Fraksi Golkar DPRD Kota Baubau itu siap maju dan bersaing dengan kandidat lainnya untuk menjadi Balon Ketua DPD II Partai Golkar. Apalagi, sebagai kader Golkar terpanggil untuk memebesarkan organisasi dari saat ini.

“Saya menyatakan siap mengikuti bursa balon Ketua DPD II Partai Golkar Baubau periode 2020-2025,” kata Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Baubau, Minggu (23/08/2020).

Dikatakan, sebagai kandidat dirinya mengaku siap secara lahir batin. Termasuk menyiapkan dan memenuhi semua persyaratan yang sudah ditetapkan oleh panitia pelaksana secara keseluruhan.

“Insyah Allah semua persyaratan dalam bursa pencalonan sebagai Balon Ketua akan saya penuhi. Temasuk dukungan 30 persen suara sah sesuai dalam AD/ART partai secara umum,” tambahnya.

Untuk itu, pihaknya berharap panitia penjaringan mampu bekerja secara profesional, sehingga ketua terpilih kedepan menjadi representasi seluruh kader. Apalagi, dalam proses ini semua kader dan pengrus memiliki hak yang sama.

“Golkar adalah partai besar, mari bekerja secara feer dan profesional. Jangan menciderai proses demokrasi partai dengan hal-hal yang tidak elegan dalam pemilihan ketua,” tutupnya. (Adm)

Baca Juga :  Monianse Apresiasi DPRD Tetapkan Dua Raperda Menjadi Perda

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKLAN

Latest Articles