SATULIS.COM, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau mendapat kepercayaan sebagai Liaison Officer (LO) kedatangan Duta Besar (Dubes) Rusia pada momen perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 Kendari. Dalam momen penyambutan itu, pemkot Baubau akan menampilkan tari Lawati.
“Jadi Kita akan terima besok di bandara Haluoleo,” beber Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Baubau, Darussalam, saat di wawancara di stand kota Baubau.
Ia juga menuturkan, selain menyambut kedatangan Dubes Rusia, Kota Baubau juga mendapat kepercayaan untuk menyambut kedatangan Dubes Iran.
Mantan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Baubau ini menambahkan, kedatangan Dubes Rusia akan disambut langsung oleh Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Baubau, Nursanti Monianse.
“Jadi fiks, insya Allah ibu walikota Baubau akan langsung hadir untuk memberikan atau mengalungkan bunga di bandara Haluoleo,” ucapnya.
Terakhir tarian lawati asal kota Baubau ini akan tampil di acara malam pada panggung hiburan HPN di alun-alun MTQ Kota Kendari. (Adm)
Penulis : Firman